MMCGumas – Kuala Kurun – Kontingen Kabupaten Gunung Mas (Gumas) menyatakan kesiapan penuh untuk mengikuti Festival Budaya Isen Mulang (FBIM) Tahun 2025 tingkat Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) yang akan digelar pada tanggal 17–23 Mei 2025 di Kota Palangka Raya.
Festival tahunan yang menjadi ajang pelestarian dan promosi budaya Dayak tersebut akan diikuti oleh seluruh kabupaten/kota se-Kalimantan Tengah, termasuk Gumas yang telah mempersiapkan berbagai penampilan terbaiknya.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, Hansli Gonak, melalui Kabid Kesenian, Ahmady, menerangkan telah mempersiapkan diri untuk mengikuti semua mata lomba yang akan dipertandingkan nanti, saat berada di ruang kerjanya, Rabu (14/5/2025).
Ia menyebutkan bahwa ada sebanyak 11 (sebelas) mata lomba yang akan di ikuti, yaitu : 1) lomba jagau dan bawi nyai, 2) lomba parade karnaval budaya, 3) lomba tari daerah, 4) lomba karungut, 5) lomba habayang, 6) lomba balogo, 7) lomba lawang sakepeng, 8) lomba manjawet uwei, 9) lomba manyipet, 10) lomba lukis ornamen talawang, 11) lomba panginan sukup simpan.
“Ada dua mata lomba yang baru dan belum pernah diperlombakan tahun sebelumnya, yaitu lomba manjawet uwei dan lomba lukis ornamen talawang,” ujarnya.
Lebih lanjut Ahmady mengungkapkan mata lomba melukis ornamen talawang ini memang baru untuk seluruh Kabupaten/Kota di Kalteng, dan khusus untuk mata lomba manjawet uwei nanti diharapkan menjadi yang terbaik, karena mata lomba ini kerap di adakan pada saat pagelaran Festival Budaya Mihing Manasa.
“Semoga kita di tahun 2025 ada peningkatan hasil dalam meraih juara, dan untuk hasil juara di tahun 2024 dapat kita pertahankan,” pungkasnya.
Adapun jumlah personel keseluruhan dari Kontingen Kabupaten Gumas yang ikut dalam kegiatan FBIM Provinsi Kalteng Tahun 2025 adalah berjumlah 111 orang.