Bupati Gunung Mas, Jaya Samaya Monong, didampingi Ketua TP PKK Kabupaten Gunung Mas, Mimie Mariatie S. Monong, menghadiri kegiatan Penguatan Karakter Satuan Pendidikan yang dilaksanakan di SMPN 1 Mihing Raya, Kelurahan Kampuri, Kecamatan Mihing Raya, Rabu (12/11/2025).

Turut hadir Pdt. Joshua, Kepala Dinas Pendidikan, Aprianto, Plt. Camat Mihing Raya, Tindung Asi, tokoh agama, perwakilan siswa-siswi se-Kecamatan Mihing Raya, serta tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan program Tambun Bungai Cerdas, di mana siswa-siswi diajak untuk menjadi Generasi Pintar Hayak Harati untuk Tambun Bungai Cerdas Dimulai dari Diri Sendiri.

“Anak-anakku, untuk mewujudkan cita-cita yang sudah kalian impikan tentunya dalam hidup kita harus takut akan Tuhan, mengandalkan Dia di setiap doa, rajin belajar, tidak merokok, tidak menggunakan obat-obatan terlarang, serta tidak bermain judi, baik online maupun offline,” ucapnya.

“Ayah selaku Bupati Gunung Mas yang didukung oleh semua pemangku kepentingan atau stakeholder di Kabupaten Gunung Mas, anak-anakku semuanya, ayah punya program Tambun Bungai Cerdas,” lanjutnya.

“Penguatan Karakter pada Satuan Pendidikan di Kabupaten Gunung Mas diadakan di 12 kecamatan. Ini adalah kecamatan ke-2 setelah Kecamatan Kurun kemarin, dan masih ada 10 lagi kecamatan yang akan ayah kunjungi secara maraton dan berakhir pada tanggal 25 November 2025,” tutupnya.

Dirinya juga berharap dengan adanya kegiatan ini, semua anak-anak di Kabupaten Gunung Mas, khususnya di Kecamatan Mihing Raya, dapat sukses ke depannya dan menggapai semua cita-cita yang diinginkan.

Bagikan ini :