MMCGumas – Kuala Kurun – Dalam rangka pembangunan peningkatan pelayanan publik, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunung Mas (Gumas) melaksanakan kegiatan kaji tiru ke Pemerintah Kota Bandung Provinsi Jawa Barat, Selasa (15/10/2024).
Rombongan Pemkab Gumas dipimpin langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Gumas, Herson B. Aden yang kedatangannya disambut langsung dengan ramah oleh Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah (Setda) Kota Bandung, Tono Rusdianto Hendroyono, di Aula Rapat Balai Kota Setda Kota Bandung.
Dalam sambutanya, Penjabat (Pj) Bupati Gumas mengucapkan terimakasih atas penerimaan Pemkot Bandung, kegiatan ini dalam rangka Pemkab Gumas belajar dari apa yang telah dilakukan Pemkot Bandung terkait pembangunan pelayanan publik yang nantinya dapat meningkatkan kinerja Pemkab Gumas ke depanya.
Herson juga mengungkapkan apresiasinya kepada Pemkot Bandung yang telah menerima kunjungan Pemkab Gumas dalam rangka belajar dan upaya meningkatkan pelayanan publik di bidang penanaman modal satu pitu, kesehatan, keuangan, teknologi dan infrastruktur.
“Kunjungan kami ini sebetulnya, dalam rangka belajar yang pertama tentang dinas penanaman modal pelayanan satu pintu dimana kami telah memiliki Mall Pelayanan Publik (MPP) yang dilakukan peresmian oleh MENPANRB beberapa bulan yang lalu, dan Mall Pelayanan Publik kami ini memiliki areal yang cukup strategis karena berada di Kawasan masyarakat,” terang Herson
“kami ingin belajar dari Kota Bandung apa yang menjadi hal yang harus kami lengkapi walaupun sekarang baru 22 gerai layanan SKPD yang ada di Mall Pelayanan Publik Kabupaten Gumas,” lanjutnya.
“kami berupaya untuk bisa meningkatkan Mall Pelayanan Publik yang ada di Gumas dan nantinya akan mencoba belajar dari dinas penanaman modal yang nanti bisa mendampingi kita berkunjung ke MPP Kota Bandung,” ucap Herson.
Selain itu, dirinya juga berharap agar ilmu yang didapat dari kegiatan ini boleh diaplikasikan di Kab. Gumas.
Setelah pertemuan tersebut, Pj. Bupati dan rombongan diajak untuk mengunjungi dan melihat Bandung Command Center yang dilanjutkan dengan mengunjungi gerai yang ada di Mall Pelayanan Publik milik Pemkot Bandung.
Adapun rombongan dari pemerintah kabupaten Gumas yakni Sekretaris Daerah, Richard, Asisten Administrasi Umum, Letus Guntur, Ketua TP PKK, Shella Herson B. Aden, beberapa Kepala Perangkat Daerah lingkup Pemkab Gumas serta beberapa Pejabat Eselon III, fungsional dan teknis lainnya yang keseluruhannya berjumlah sebanyak 46 orang.